Cerita Dongeng: "Seekor Anjing dan Bayangannya"

Cerita dongeng ini diambil dari Aesop's fables berjudul "The Dog and His Reflection"

Seekor anjing sedang berjalan pulang sambil membawa makan malam, sebuah daging besar, di mulutnya. Di perjalanan pulang dia berjalan di tepi sungai. Ketika melihat sungai, anjing itu melihat ada anjing lain yang juga membawa daging yang besar di mulutnya.

Cerita Dongeng: "Seekor Anjing dan Bayangannya"
Ilustrasi cerita dongeng.

"Aku juga mau daging itu," gumam si anjing. Lalu, menyalaklah dia supaya anjing yang hanya bayangannya itu pergi. Ketika dia menyalak dan rahangnya terbuka otomatis daging yang sedang digigitnya lepas dan jatuh ke dalam sungai. Anjing pun kehilangan makan malamnya.

-----
Pesan cerita dongeng ini adalah terlalu serakah, bisa menyebabkan kita sendiri tidak mendapatkan apa-apa.
Tag : Aesop, Dongeng
0 Komentar untuk "Cerita Dongeng: "Seekor Anjing dan Bayangannya""

Back To Top